Sabtu, 27 Februari 2016

PAPEDA ;PApua PEnuh DAmai

Papeda adalah makanan pokok khas Papua yang cukup populer. Makanan ini merupakan kuliner tradisi yang sudah turun-temurun diwariskan dari generasi ke generasi. Bahan utama pembuat makanan ini adalah tepung sagu. Tepung yang berasal dari pohon sagu ini, disiram air panas, diaduk hingga mengental dan Papeda pun siap dihidangkan. Komposisi air panas untuk mencampur cukup penting karena bila berlebih atau kurang akan berpengaruh pada kekentalan Papeda.

Rasa Papeda umumnya tawar, walaupun demikian Papeda biasanya dinimati dengan makanan pelengkap.

Papeda pun nikmat dihidangkan dengan ikan kuah kuning atau ikan kuah bening.
Untuk lebih nikmat lagi, sambal pun dapat ditambahkan sebagai pelengkap rasa pedas.
Bagi yg penasaran, Anda Bisa Menikmatinya di Kapulaga Resto . Tidak Perlu khawatir . karna hanya dengan 80Rb. Anda Sudah Bisa Meniknati 1Mangkuk Papeda ditambah Kuah Kuning Atau Kuah Bening Sesuai selera anda.
Eiittt,,,Ada Sayurnya juga lho. Jadi Hanya dengan 80Rb Sudah Lengkap kan. 1Mangkuk Papeda ditambah Kuah Kuning atau Kuah bening ditambah lagi Cah Kangkung. Pastinya lebih hemat kan.

Papeda mempunyai kandungan karbohidrat setara dengan beras atau sagu. Namun, Papeda yang berasal dari sagu ini tinggi serat, rendah kolesterol dan bernutrisi tinggi. Konon, Papeda mampu mengatasi pengerasan pembuluh darah, sakit ulu hati dan perut kembung. Bahkan,tingginya kadar serat dalam sagu mampu mengurangi resiko terjadinya kanker usus. Inilah makanan khas Papua yang layak untuk dicoba. Selain bercitarasa unik, Papeda ternyata juga menyehatkan.
Nih Alamatnya , Kapulaga Resto jalan Hasanudin (Samping Grapari Telkomsel) Timika Papua.

Untuk Wilayah kota Timika bisa Delivery ya
081343380040

PAPEDA KAKAP KUAH KUNING

By;Andik Setiawan

1 komentar: